Thursday, August 18, 2011

3 SAJAK 5 LARIK SEUNTAI

Berdirilah tegak
di belakang Sang Nabi
mengikuti jejak tapak:
kecintaan kepada keluarganya,
penghormatan kepada sahabatnya.

Terbanglah tinggi
ke hadirat Rabb segala alam
dengan kedua sayap di sisi:
hati yang membara oleh hasrat,
akal yang menyala oleh makrifat.

Diamlah tenteram
setelah jauh perjalanan
dalam dua surga hijau kelam:
taman kebahagiaan tanpa hingga,
sirna dalam tatapan Cinta.

No comments:

SAJAK JALAN PAGI BERSAMA

  Pagi seputih seragam baru dan sesegar rambut basah para bocah ketika kita berjalan menyusur tembok yang mengendapkan waktu di perkampu...